Didalam kabin mobil tentu tidak banyak hal yang dapat dilakukan. Namun, didalam kabin pada umumnya setiap orang pernah makan dan minum. Walaupun telah berhati-hati, tidak jarang ada kasus makanan atau minuman tumpah sehingga mengotori jok atau karpet. Pada umumnya, orang akan langsung membersihkan jok bila terkena noda. Namun, lain halnya dengan karpet mobil. Bila tidak waktunya mencuci mobil karpet mobil sangat jarang menjadi perhatian.
Kenyamanan berkendara dapat menjadi rusak apabila lingkungan dalam kabin kotor. Bagian yang seringkali kotor pertama kali dibagian kabin adalah karpet. Posisi karpet yang berada dibawah dan tersembunyi membuatnya seringkali dianak tirikan. Walaupun begitu karpet sangat penting untuk melapisi bagian bawah mobil agar mudah dibersihkan dan mobil nyaman digunakan.
Fungsi Karpet Mobil
Karpet mobil pada dasarnya merupakan alas didalam kabin. Selain sebagai alas karpet juga berfungsi menyerap udara lembab, air,tetesan hujan, AC bocor dan menjaga agar kondisi kabin tetap kering.
Cara Membersihkan Karpet
Agar karpet dapat menjamin kenyamanan, maka karpet wajib dibersihkan. Sebelum membersihkan karpet, perlu dibedakan dahulu jenis karpetnya. Karpet mobil ada yang terbuat dari karet elastis. Ada juga yang terbuat dari bahan kain beludru dan bulu halus. Cara membersihkan karpet akan berbeda antara jenis karet dengan jenis kain.
Karpet Mobil berbahan Karet
- Keluarkan karpet dari dasar kabin. Jangan coba-coba menyemprotkan air kepermukaan karpet sewaktu posisinya masih didalam kabin. Jangan pula menyampu karpet ketika masih diposisinya. Tarik dan gulung karpet agar kotoran dan debu diatasnya tidak berjatuhan kebagian lain.
- Bila ada pasir, sisa makanan dan bahan lainnya diatas karpet, buang dahulu ketempat sampah. Kemudian basahi karpet dengan air hingga merata keseluruh permukaan karpet baik bagian atas maupun bawah.
- Oleskan sabun atau shampo kepermukaan karpet secukupnya. Bila ditemukan noda membandel tambahkan sabun ke permukaan tersebut. Kemudian ratakan olesan sabun dengan tangan.
- Sikat karpet dengan sikat yang anda miliki usahkan dengan kuas atau bulu sikat kuat untuk membasmi noda yang membandel. Bila noda sudah dirasa hilang maka siap ke tahap selanjutnya.
- Siram kembali dengan air hingga sisa sabun dan kotoran menghilang. Pastikan lagi pada bagian noda yang membandel, bila belum noda belum hilang sikat lagi dengan sabun.
- Jemur karpet di tempat teduh yang tidak terkena sinar matahari langsung. Sinar matahari langsung dapat menyebabkan warna karpet berubah.
- Bila karpet sudah bersih dan kering, karpet dapat dipasang kembali pada posisinya.
Karpet Mobil berbahan Beludru
Karpet beludru memiliki tingkat kesulitan yang berbeda dengan karpet karet dalam proses membersihkannya. Berikut ini tahapan dalam membersihkan karpet beludru:
- Persiapkan dahulu peralatan sebelum membersihkan karpet. Siapkan vacum cleaner penyedot debu, sabun khusus karpet beludru atau biasa disebut all purpose cleaner, sikat plastik dengan bulu lembut. dan vacum cleaner penyedot air.
- Setelah peralatan sudah tersedia dan siap maka saatnya pembersihan dengan menyedot semua debu dan butiran pasir dengan vacum cleaner.
- Bila debu dan kotoran kering sudah berkurang ambil karpet dan turunkan.
- Sikat karpet yang bernoda, gunakan cairan pembersih yang sudah disiapkan sebelumnya. Caranya, ambil cairan dengan tutup botol dan campurkan kedalam air biasa dengan perbandingan cairan dengan air 1:8. Kemudian semprotkan pada noda karpet beludru.
- Sikat dengan lembut, ulangi hingga noda karpet menghilang.
- Untuk mengeringkan karpet beludru sangat tidak disarankan dengan cara menjemur. Gunakan vacum cleaner penyedot air untuk membersihkan sisa air dan kotoran dikarpet mobil
- Bila sudah kering dan bersih, pasang kembali karpet ke tempat seharusnya didalam kabin.
Demikian cara membersihkan karpet mobil, semoga bermanfaat.
Posting Komentar